ALAIMBELONG.ID – Banggai. Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Kabupaten Banggai Laut (Balut) bekerjasama dengan Pengurus Kecamatan (PK) KNPI Banggai Utara menggelar kegiatan Bakti Sosial berupa Khitanan Massal yang dirangkaikan dengan Dialog Pemuda bertajuk “Peran Pemuda untuk meningkatkan kualitas SDM Desa” di Desa Paisumosoni Kec. Banggai Utara, Sabtu (21/11/2020).
Ketua DPD KNPI bung Bahris Hi. Sudding dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan yang diinisiasi bersama dengan PK KNPI Batara ini, memang sengaja dilaksankan di Desa Paisumosoni karena komitmen dirinya kepada teman-teman anak muda Desa Paisumosoni yang sebelumnya telah meminta kepada KNPI untuk membuat kegiatan Bakti Sosial.
“Kegiatan ini bekerjasama dengan PK KNPI Batara, dan sengaja kita laksanakan di Desa Paisumosoni karena ada permintaan teman-teman Pemuda dan Karang Taruna, agar kalau bisa KNPI buat kegiatan Bakti sosial di desanya kitorang”,tuturnya.
Lebih lanjut Pemuda yang akrab disapa bung Ays itu mengatakan bahwa kegiatan Khitanan massal dilaksanakan sebagai bentuk kepudulian KNPI terhadap masyarakat dan ini bagian dari ibadah sosial. “Selain Khitanan Massal, kegiatan ini juga kami rangkaikan dengan Pendidikan Pemuda Desa, dikandung maksud agar Pemuda-Pemuda Desa lebih berperan aktif bersama Penyelenggara Pemerintahan Desa dalam membangun Desa Paisumosoni yang lebih baik kedepan”,terangnya.
Pada kesempatan yang sama Ketua PK KNPI Batara, Busri, mengucapkan terimaksih kepada DPD KNPI atas arahan dan kerjasamanya yang baik sehingga kegiatan ini bisa terlaksana.
“Terimakasih kepada saudara Ketua yang telah memberi arahan dengan baik kepada kami sehingga kegiatan ini bisa terlaksana, serta kepada teman-teman Pemuda dari Karang Taruna yang begitu antusias dalam kegiatan ini” ucapnya.
Hal senada juga disampaikan Kepala Desa Paisumosoni Marconi Sihaka. “Atas nama Pemerintah Desa Paisumosoni kami mengapreasiasi dan mengucapkan terimakasih banyak kepada DPD KNPI Balut, karena telah memilih desa kami sebagai tempat pelaksankan kegiatan Bakti Sosial, sehingga masyarakat memperoleh manfaat positif dari kegiatan ini”, pungkas kades.
Kegiatan yang dipusatkan di Balai Pertemuan Umum (BPU) dan gedung Posyandu Desa Paisumosoni ini dibuka oleh Camat Banggai Utara bapak H.Rahmad Sapona Adji, dan ditandai dengan pemberian bantuan modal usaha kepada pemuda yang diserahkan langsung oleh ketua DPD KNPI Balut kepada Ketua Karang Taruna disaksikan oleh Pemerintah Desa, dan Pemerintah Kecamatan Batara.
Dalam kesempatan yang berbeda Kajari Banggai yang hadir sebagai pemateri pada kegiatan Pendidikan Pemuda Desa usai mengisi materi didampingi Ketua dan Pengurus KNPI menyempatkan diri mengunjungi kegiatan khitananan massal yang diikuti 34 orang anak, terdiri dari 5 anak setiap desa di Wilayah Kec. Batara, dan 4 orang anak dari Kec. Banggai. (ADN/adv)